oleh

IMPLEMENTASI PROGRAM MEMBANGUN KRAKTER DARI SISI KEDISIPLINAN DAN BERWAWASAN LINGKUNGAN

-News-92 views

Lepongan news.com – Toraja Utara – Yulius Mali’ S.Pd sejak di Lantik bulan Februari 2022 sebagai Kepala Sekolah SMPN 1 Buntao , datang membawa Visi yaitu Membangun Sekolah dari sisi karakter termasuk masyarakat yang terlibat dalam sekolah, prestasi, sekolah sehat dan berwawasan lingkungan

Untuk mencapai Visi tentu di jebarkan lewat Misi yaitu, membangun karakter dari sisi kedisiplinan semua warga sekolah, guru, pegawai dan siswa dimana setiap pagi melakukan apel bagi anak siswa, untuk guru dan pegawai apel pagi dan siang, sehingga hal ini pelaksaannya tetap di lakukan monitoring, Ucapnya

Selanjutnya, setiap pagi kita memperbaiki hal hal yang perlu di tingkatkan misalnya kehadiran siswa di kelas, ironisnya awal saya masuk di sekolah ini hampir 2 kelas bila apel pagi atau sampai 50 siswa terlambat dan tidak masuk tanpa keterangan, sekarang ini tinggal 20 an siswa , dari sisi prestasi kami melakukan pembenahan perencanaan guru di kelas bagaimana persiapan, apa yang di persiapkan kita lihat melalui perangkat yang di susun setelah itu saya super visik untuk penggunaan di kelas dan ini masih sementara di monitoring

Disamping itu akan di lakukan pelatihan hause training bagi guru guru dititik mana guru masih lemah program dia susun , selain itu kami programkan siswa yang berprestasi untuk di berikan penghargaan setiap ada event lomba kita munculkan yang terbaik, contoh : SMPN 1 Buntao mengirim satu siswa mengikuti olympiade matematika tingkat Provinsi di Makasar

” Selain itu SMPN 1 Buntao akan kamu jadikan sebagai sekolah pusat pembinaan olah raga kerena potensi sangat mendukung 3 pilar yaitu, potensi masyarakat, potensi sarana dan prasarana dan potensi pelatih guru tingkat provinsi”

Mengenai program Pemerintah tentang sekolah penggerak kami sedang bersiap siap digitalisasi proses pembelajaran di sekolah, untuk keterlibatan masyarakat kami datangkan orang tua siswa untuk sosialisasi program sekolah dan sosialisasi kedisiplinan dengan memperlakukan sistim point’, termasuk partisipasi masyarakat di dorong mengenai pengamanan pemagaran sekolah, juga menjalin kerja sama dgn puskesmas dan kepolisian.tambahnya

Yang terpenting management sekolah sehingga program sekolah harus duduk bersama komite, guru, pegawai dan stacholder untuk membangun sekolah ini termasuk pembiayaan. ( Fred )

Komentar