LEPONGANNEWS, LUTRA – Vaksinasi Covid-19 Tahap 2 sudah dilaksanakan di Luwu Utara. Anggota Brimob Kompi 3 Batalyon B Pelopor Baebunta Luwu Utara menjadi salah satu kelompok sasaran pemberian Vaksin Covid-19, selain anggota TNI/ Polri dan ASN di Kabupaten berjulukan Bumi Lamaranginang ini .
Penyuntikan pertama tahap 2 pada anggota Brimob Baebunta dimulai Jumat 5 Maret 2021 bertempat di Markas Brimob Kompi 3 Batalyon B Pelopor, yang dilaksanakan oleh Tim Vaksinasi Covid-19 Puskesmas Baebunta.
Saat ditemui awak media ini, Kepala Puskesmas Baebunta Kabupaten Luwu Utara, Hairul Muslimin, SKM, mengatakan anggota Brimob Baebunta yang menjadi sasaran Vaksinasi Covid-19 berjumlah 145 orang dan ditargetkan dapat dituntaskan dalam 4 hari.
“Ada 145 orang anggota Brimob Baebunta sasaran vaksinasi, dan jika setiap hari ada 2 sesi penyuntikan, dimana tiap sesi dilakukan vaksinasi kepada 20 orang sasaran, maka setiap hari kami menargetkan 40 orang dapat disuntik vaksin Covid-19.” terang Hairul Muslimin.
Pelaksanaan hari pertama Vaksinasi Covid-19 di Markas Brimob yang terletak di Baebunta itu berlangsung dengan baik dan lancar.
Kapus Baebunta menyebut ada 39 orang anggota Brimob Baebunta yang disuntik Vaksin Covid-19 di hari pertama, termasuk Danki Brimob Kompi 3 Batalyon B Pelopor Baebunta, AKP Laode Rusli, SE.
“Apresiasi bagi Bapak-Bapak Brimob yang sangat mendukung pelaksanaan Vaksinasi Covid-19. Semoga upaya ini dapat memberikan manfaat dalam menghentikan Pandemi Covid-19.” ucap Kapus Baebunta.(ega/yus)
Komentar