oleh

453 Anggota PPS Pilkada Dilantik, Segera Bertugas Sesuai Sumpah

-News-3 views

Lepongan News, Toraja Utara.- Sejumlah anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) di Toraja Utara dilantik, baik tingkat Lembang/Desa dan Kelurahan untuk bertugas membantu Komisi Pemilihan Umum (KPU) dalam penyelengaraan Pemilihan kepala daerah, Gubernur, Walikota dan Bupati 2024.

Sebanyak 453 anggota PPS dilantik oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Toraja Utara yang akan bertugas di 151desa/kelurahan. Pelantikan ini digelar di Misiliana Hotel Kec.Kesu Minggu (26/5/2024).

Ketua KPU Toraja Utara Jan Hery Pakan dalam pesan pelantikannya ke 453 anggota PPS yang sudah mengucapkan sumpah, ia meminta agar semua anggota PPS setelah kembali ketempatnya bertugas, agar bekerja dengan sungguh-sungguh, fropesional dan sesuai janji dan sumpah yang diucapkan.

Jangan ada yang coba melakukan kong kalikong, dan bekerjalah sesuai petunjuk yang sudah digariskan dengan undang undang. Bekerjalah dengan penuh tanggung jawab dan jujur, tidak memihak atau mendukung salah satu paslon kandidat, kata Jani.

“Selamat bertugas, dan bekerjalah sesuai sumpah dan janji yang diucapkan tadi, bertanggung jawab dalam menyukseskan Pilkada di Toraja Utara,” ucapnya.

Selain itu, Jan juga menjelaskan, bahwa perekrutan Anggota PPS untuk Pilkada 2024 banyak yang berasal dari Aparatur Sipil Negara (ASN) baik itu PNS, PPPK dan Honorer Pemkab Toraja Utara.

“Kami salut karena mereka mau menjadi bagian dari penyelenggara dan tidak mungkin cukup SDM bagi kami kalau tidak diterima dan pastinya kami tidak melanggar karena ada surat dari Sekjen Kemendagri,” terangnya.

Sementara ditempat yang sama Sekertaris Daerah (Sekda) Toraja Utara Salvius Pasang dalam sambutannya mengucapkan selamat, Pemkab Toraja Utara berkomitmen untuk mendukung pelaksanaan Pilkada 2024. Selamat buat anggota PPS yang telah dilantik,
dapat bekerja secara profesional sesuai janji dan pakta integritas yang dibacakan.

Anggota PPS yang masih berstatus ASN, PPK dan TKD sudah sesuai aturan dan petunjuk dimana diperbolehkan ikut mendaftar sebagai penyelenggara dengan syarat harus minta izin kepada pimpinan dan diketahui oleh pihak Dinas, saya dukung dan siap berikan isin, kata sekda.

Kata Sekda, ASN yang ikut dalam PPS dan PPK harus bekerja dengan fropesional dan sungguh sungguh, karena pekerjaan itu adalah untuk negara dan bangsa, apa yang dihasilkan dalam pilkada dengan baik, maka Toraja Utara kedepan juga akan lebih baik.

Salvius berharap pelaksanaan Pilkada 2024 agar berjalan sukses dan baik sesuai tahapan-tahapan dengan profesional, harapnya.(hta)

Komentar