oleh

Bertambah Terus Kasus Positif Covid-19 di Luwu Utara

LEPONGANNEWS, LUTRA – Kasus konfirmasi lositif covid-19, masih terus mengalami peningkatan dan sembuh meningkat juga. Masih terus ada yang terkonfirmasi positif di Kabupaten Luwu Utara (Lutra) Sulawesi Selatan (Sulsel).

Hingga Kamis 4 Maret 2021 pukul 12.00 Wita, angka yang terkonfirmasi hanya satu orang berasal dari Kecamatan Sukamaju, meskipun juga ada yang mengalami kesembuhan 8 orang.

Juru Bicara Tim Gugus Tugas Covid-19 Lutra, I Komang Krisna mengatakan jumlah kasus update hingga pukul 12.00 Wita, hanya satu orang yang positif

” Sementara untuk yang sembuh berjumlah 8 orang,” sebut Komang.

Untuk total yang terkonfirmasi di Bumi Lamaranginang julukan Luwu Utara sebanyak 1.326, sembuh 1.232, meninggal 45 orang dan yang masih dalam perawatan sebanyak 49 orang.

” Kami tidak hentinya menghimbau masyarakat agar menerapkan protokol kesehatan yakni, menggunakan masker, mencuci tangan, hindari kerumunan, mobilitas dan menjaga jarak,” pesannya. (ega/yus)

Komentar