oleh

Antisipasi Covid-19, Polres Gowa Cek Suhu Tubuh Gunakan Infrared Thermometer

LeponganNews.com – GOWA – Sebagai bentuk pencegahan terhadap penyebaran virus corona (Covid-19), Polres Gowa menggelar pengecekan suhu tubuh kepada seluruh Personel sebelum pelaksanaan Apel Pagi, Rabu (08/04/2020).

Pengecekan suhu tubuh dengan menggunakan alat Infrared Thermometer -50°- 380°C ( -58F – 716°F) yang di lakukan oleh salah satu Personil Polres Gowa.

Kapolres Gowa Akbp Boy FS Samola S.IK., MH mengatakan pemeriksaan suhu tubuh merupakan instruksi langsung dari Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis agar rutin dilakukan oleh Polda jajaran.

“Langkah tersebut, untuk mencegah penyebaran virus corona yang saat ini mewabah di Indonesia dan memberikan kenyamanan kepada masyarakat yang hendak melakukan pelayanan di wilayah hukum Gowa,” tutur Boy saat dikonfirmasi.

“kegiatan yang dilaksanakan tersebut untuk melihat langsung kondisi personel. Jika ditemukan ada yang mengalami demam, maka disarankan untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut,” imbuhnya.(Jus)

Komentar