LEPONGANNEWS, LUTRA – Kapolsek Malangke Barat melaksanakan tracing, testing, dan tracking (3T) dengan melakukan swab antigen pada dirinya di klinik Polres Luwu Utara, Jalan Trans Sulawesi Kelurahan Kappuna Kecamatan Masamba, Rabu 4 Agustus 2021.
Dirinya minta diswab antigen untuk memastikan kondisi kesehatan di tengah pandemi corona, dan saya juga lakukan hal ini, agar bisa menjadi contoh bagi personil lainnya untuk rutin juga memeriksakan dengan rutin melakukan swab antigen, demi mencegah sebaran corona virus, terutama dilingkungan kerja Polsek Malangke Barat dan hasilnya saya dinyatakan negatif, alhamdulillah.
“Kegiatan ini juga akan rutin dilakukan atas dasar instruksi dari pimpinan dalam rangka mewujudkan pelayanan terhadap masyarakat,”ungkap IPTU Abd Latif pada media ini di Masamba.
Kapolsek Malangke Barat juga menghimbau masyarakat untuk ikuti vaksinasi dan diswab antigen, guna mencegah corona virus dan program pemerintah untuk vaksinasi gratis bagi masyarakat. Ini dilakukan untuk membantu warga dan terhindar paparan virus Corona.
IPTU Abd Latif juga berharap, lewat vaksinasi dan kerutinan memerisakan kondisi tubuh. Bermasker pula, supaya masyarakat semakin sadar untuk terus memakai masker selama pandemi virus Corona. Dia menyebut tindakan itu pada akhirnya diharapkan mampu menekan angka penyebaran COVID-19.
” Selain itu Kapolsek juga terus mengedukasi dan terus mensosialisasikan PPKM untuk menekan sebara virus corona ditengah pandemi ini,” tandasnya.(megasari)
Komentar