Lepongan News– Toraja-Utara- Bantuan Sosial Tunai (BST) tahap ke 2 dikelurahan Karassik Kecamatan Rantepao Toraja Utara mengukucurkan lagi pada sipemegang kartu panggilan, kemarin Selasa 9/6/2020 bertempat di kantor Pos Rantepao dimulai dari Jam 8 pagi hingga jam 12 siang.

Kelurahan Karassik dapat jatah 247 KK dengan Total BST Rp. 148.200.000. Yang langsung diterima oleh setiap orang sesuai dengan daftar nama pada kartu yang telah dibagikan sebelumnya oleh staf Kelurahan dalam hal ini lurah Karassik Mathen Luter Lolo S.Pd. yang terlibat langsung membagikan pada setiap KK yang sudah terdaftar.
Menurut Pak lurah bahwa pembagian pada tahap ke 2 ini tidak susa lagi karena mereka sudah pengalaman pada tahap pertama yang lalu, sehingga sudah sangat mudah untuk diarahkan.
Ada juga warga kami ujar pak lurah yang mengembalikan dana yang sudah diterima, alasannya karena mereka ternyata pensiunan PNS namun namanya masuk dalam daftar sebagai penerima BST mereka tetap datang merima dikantor pos namun sesudah itu mereka menyerahkan kembali uang itu sama kami dan kemudian kami menyerahkan uang itu pada orang atau KK yang berhak sesuai daftar disaksikan oleh sipenerima pertama, aparat kelurahan dan aparat kepolisian.
Ini yang sangat menggembirakan, lanjut pak lurah dengan kesadaran sendiri mereka tidak ngotot menahan uang itu, padahal kalau mereka mau mengambil uang itu tidak salah” kan mereka terdaftar dan itu sah, namun dengan kesadaran yang tinggi mereka tetap mengembalikannya sama pemerintah, ini patut dijadikan contoh yang baik ujar Pak Lurah pada media Lepongan News.
Untuk tahap ke 2 ini puji Tuhan lancar lancar saja dan yang sangat saya shukuri tidak ada lagi keluhan yang berlebihan.
Mudah mudahan pada tahap selanjutnya tetap aman terkendali sama pada tahap ke 2 ini kunci pak Lurah Karassik Marthen Luter Lolo.(*)
Komentar