Lepongan news.com – Toraja Utara – Dalam upaya mengoptimalisasi kebutuhan masyarakat yang terdampak covid 19, pemerintah Lembang Sarambu menyalurkan Bantuan Langsung Tunai ( BLT ) Dana Desa Tahap III di Lembang Sarambu Kecamatan Buntu Pepasan Toraja Utara, Kamis ( 29/7/2021 )
Bantuan Langsung Tunai ( BLT ) Dana Desa diberikan kepada mereka yang berhak menerima sebanyak 187 KK ,bertempat di kantor Lembang Sarambu dengan mematuhi protokol kesehatan.
Kepala Lembang Sarambu Bertha. Sampe Rompon, SE menjelaskan, penyaluran BLT tahap III sebanyak 187 KK dan tiap KK menerima tiga ratus ribu rupiah dengan mekanisme pemberian perdusun dari 4 dusun yang ada di Lembang Sarambu , Ucapnya.
Ditambahkan, penerima BLT tahap III tahun 2021 ada penambahan sejumlah 40 KK, dibanding tahun 2020 berjumlah 147 KK, ini penyebab karena penerima PKH dalam daftar keluarga pada umumnya sudah tidak punya anak yang bersekolah sehingga dipindahkan ke BLT Dana Desa.
Kata Bertha Sampe Rompon ‘ setiap penerima BLT disiapkan tempat cuci tangan , sabun , masker vitamin dan tetap jaga jarak ‘
Hadir dalam penyaluran BLT Kepala Badan PMDL Toraja Utara Rita Rasinan. SE, MH, Kapolsek, Bhabinsa, Pendamping Kecamatan, pendamping Desa dan perangkat Lembang.
Ditambahkan, dalam upaya memutus mata rantai virus corana di Lembang Sarambu, telah didirikan posko penanganan covid 19 kemudian SK sudah diterima dan pengurus bekerja sesuai tugas dan fungsi masing masing. Kunci Berha.
( Fredy )
Komentar