Lepongannews Luwu Raya – Ketua panitia kejuaraan tenis meja se Luwu Utara, H Iskandar menyampaikan bahwa, Bupati Luwu Utara (Lutra) Sulawesi Selatan (Sulsel), Indah Putri Indriani akan membuka Open Tournament Tenis Meja dalam memeriahkan Dirgahayu RI ke 78, pada 10 Agustus 2023.

Open turnamen yang direncanakan berlangsung di halaman rumah jabatan Bupati Lutra dan akan diikuti oleh beberapa peserta dari SKPD, PTM, Kelurahan, Desa, masyarakat serta pondok pesantren Albadar Tana Lili dan sementara ini sudah 80 peserta yang telah mendaftar dalam dua hari ini.
Ketua panitia tournament tenis meja ini menambahkan bahwa,” olahraga tenis meja ini bagaimana diminati masyarakat Bumi Lamaranginang dengan bukti baru dua hari sudah 80 peserta yang mendaftarkan diri,” sebut H Iskandar, Senin 7 Agustus 2023.
Semoga dengan tournament tenis meja ini, dapat berjalan sesuai rencana, dan menghasilkan atlit yang benar-benar berprestasi dan bisa nantinya mewakili Luwu Utara di event-event lainnya.
” Tournament tenis meja ini digelar semata untuk turut memeriahkan perayaan HUT RI ke 78tahun 2023 ini ditingkat Kabupaten Luwu Utara,” terangnya. (Megasari/Yus)







Komentar