Lepongannews.com, Sulaesi Selatan – Pangdam XIV Hasanuddin bersama sejumlah Pejabat Utama Kodam Hasanuddin menghadiri Apel Besar yang mengakhiri masa jabatan Andi Sudirman Sulaiman sebagai Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), yang dilaksanakan di Lapangan Upacara Kantor Gubernur Sulawesi Selatan, Jalan Urip Somohardjo Makassar, Senin (4/9/2023).
Dikesempatan tersebut Gubernur Sudirman Sulaiman menyampaikan terima kasih dan permohonan maaf kepada seluruh jajaran Pemprov Sulsel serta bupati dan walikota selama dirinya menjabat sebagai Gubernur Sulsel sejak 10 Maret 2022. Sudirman Sulaiman mengungkapkan jika keberhasilan pembangunan di provinsi Sulsel tidak lepas dari peran serta dan dukungan penuh kepala daerah kabupaten kota.
Dirinya mengingatkan keberhasilan yang dicapai bukan hanya saat dirinya memimpin Sulsel tetapi juga gubernur-gubernur sebelumnya yang meletakkan dasar pembangunan itu,” Terima kasih dan permohonan maaf jika ada salah selama saya menjabat,” ujarnya dengan menitikkan air mata.
Pada kesempatan yang sama, Andi Sudirman Sulaiman meminta kepada para ASN untuk tetap mendukung Pj Gubernur Sulsel “Mensupport sekuat-kuatnya untuk bapak PJ Gubernur Sulsel. Jadilah ASN profesional yang lebih kuat,” sebutnyanya.
Apel Akbar ini diikuti Bupati dan Walikota se Sulawesi Selatan, serta ribuan ASN Lingkup Pemprov Sulsel. Setelah apel Akbar di Kantor Gubernur Sulsel, dilanjutkan dengan konvoi bersama tim menuju kawasan CPI Makassar.
Diketahui, masa jabatan Andi Sudirman Sulaiman berakhir 5 September 2023. .Presiden Jokowi telah menunjuk Direktur Jenderal (Dirjen) Politik dan Pemerintahan Umum (Polpum) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Bahtiar, sebagai Pj Gubernur Sulsel.
Sementara itu Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Totok Imam Santoso juga menyampaikan, sangat berterimakasih kepada Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman atas kerjasamanya dan sinergi ysng telah dibangun selama menjalankan amanah sebagai gubernur. (Yustus)
Komentar