oleh

Pasca 1 Warga Tete Uri Meninggal dan 8 orang Positif Covid-19 Pasar Tradisionil Ditutup, Selasa Minggu Depan Baru Buka: Komentar Sekdes Alberthin

LEPONGAN NEWS, LUTRA – Pemerintah Desa Tete Uri Kecamatan Sabbang Selatan Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, akan membuka kembali pasar tradisionil pada Selasa 8 Juni 2021 minggu depan. Pasar tradisional itu mulai ditutup 14 Mei 2021 lalu, untuk mencegah wabah virus Corona.

Pasar tradisional akan kembali dibuka pada Selasa 8 Juni 2021. Pasar tradisionil dibuka kembali dengan aturan-aturan aktivitas yakni disiolin protokol kesehatan yakni selaluki’ memakai maskerta’ karena pandemi COVID-19 belum berakhir.

Aturan tentang pembukaan kembali aktivitas pasar ini mulai disosialisasikan aparat desa dan para kepala dusun.

Hal ini disampaikan Sekretaris Desa Tete Uri, Alberthin Rampun, Kamis 3 Juni 2021 pada media ini.

“Apabila ke pasar agar tidak membawa anak-anak, selalu gunakan masker menutup hidung dan mulut, hindari menyentuh daerah wajah, jaga jarak dengan penjual/pembeli lain, cuci tangan pakai sabun. Setelah itu, mandi dan cuci pakaian setelah pulang dari pasar. Bagi yang sedang sakit jangan dulu ke pasar,” sebut Alberthin Rampun, seraya menambahkan meminta masyarakat agar ke pasar untuk membeli barang-barang yang diperlukan saja.

“Hal ini perlu kita terapkan karena tidak tahu yang mana yang bawa virus dan yang mana yang tidak, lebih baik waspada sebelum terpapar,” tandasnya.(megasari/yus)

Komentar

News Feed