oleh

Peringati Sederhana, Harhubnas di UPBU Seko Berjalan Khidmat

LUTRA, Lepongannews.com – Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) 2020, di Unit Penyelengara Bandar Udara (UPBU) Kelas III Seko, Kamis (17/9/2020), diperingati dalam upacara sederhana dan penuh khikmat.

Walaupun diperingati secara sederhana, namun tidak mengurangi minat insan-insan/pegawai dan karyawan untuk mengikuti upacara peringatan Harhubnas 2020 tersebut.

Pegawai UPBU Seko tampak khidmad mengikuti rangkaian upacara tersebut.

Peringatan Harhubnas 2020 kali ini mengusung tema “Wujudkan Asa, Majukan Indonesia”.

“Peringatan Harhubnas ini diperingati mulai tahun 1971 dan tahun 2020 ini ditengah situasi virus corona yang belum berakhir. Ini menjadi momentum sebagai pemersatu bagi insan perhubungan untuk terus memberikan pelayanan jasa transportasi yang terbaik bagi bangsa dan negara dan juga dapat dimaknai untuk merenungkan kembali atas kinerja kita, sebab berbagai peristiwa yang terjadi disektor perhubungan, menyatukan persepsi dan tekad untuk meningkatkan pelayanan kita kepada masyarakat,”terang Semuel T Duma pada media ini, Kamis (17/9) sore.

Dilanjutkannya, bahwa juga tujuan dari itu, agar tetap memberikan harapan bagi masyarakat untuk bersama-sama menuju Negara Indonesia Maju. Juga selain itu, sektor perhubungan memiliki peran strategis dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, karena keberhasilan pembangunan sangat dipengaruhi oleh peranan transportasi sebagai urat nadi kehidupan politik, ekonomi, sosial, budaya dan pertahanan keamanan.

“Karena peranan yang strategis, segenap Sumber Daya Manusia (SDM) perhubungan dituntut untuk memperkuat kembali komitmen dan dedikasi untuk bekerja keras yang nyata disektor transportasi, karena hal ini bagian dari upaya meningkatkan kesejahteraan bangsa dan memberikan pelayanan yang terbaik bagi Indonesia,” tukas Semuel T Duma.

Dalam peringatan harbubnas ini kami tetap memperhatikan protokol kesehatan dengan jaga jarak dan memakai masker. (yus)

Komentar