LUTRA, Lepongannews.com – Pimpinan PT Bank Sulselbar Cabang Masamba Kabupaten Luwu Utara, Faisal Sukma, mengucapkan Hari Jadi ke 20 Koran Harian Ujungpandang Ekspres (Upeks) Fajar Groub hari ini Jumat 12 Juni 2020.
Kepada media Ujungpandang Ekspres, Kamis (11/6/2020) malam, Faisal berharap di umur yang ke 20 tahun ini Tanggal 12 Juni 2020, semakin berbenah dan terus memperbaiki kinerja perusahaan.
“Semoga UPEKS semakin berbenah dan kinerjanya semakin meningkat,” terangnya.
Dia berharap, diumur 20 tahun ini Ujungpandang Ekspres terus memberitakan kepentingan rakyat kecil dan tidak hoaks, tanpa mengecek faktanya terlebih dahulu, terutama dengan motto bacaan pebisnis sukses terutama dibidang perbankan, ekonomi pertanian, industri, perdagangan dan lainnya.
“Semoga sukses selalu/proficiat dan beritanya pro rakyat kecil serta beritanya tidak hoaks. Sukses Selalu Proficiat Ujungpandang Ekspres,” jelasnya.
Faisal Sukma mengaku, kontribusi pemberitaan Upeks cukup baik di Bumi Lamaranginang terkhusus di Sulawesi Selatan.
” Media Online nya aktif dan mengupdate segala macam berita Perbankan. Sukses yah Proficiat !,” tukasnya. (yus)
Komentar