oleh

Puskesmas Baebunta Datangi Bekas Lokasi Banjir Bandang dan Daerah Pegunungan, Ada Apa

LEPONGANNEWS, LUWU UTARA – Puskesmas Baebunta Kabupaten Luwu Utara terus bergerak ke desa melakukan pelayanan Vaksinasi (Imunisasi) Corona. Seperti dalam pantauan media ini, Tim Vaksinator Puskesmas Baebunta dipimpin langsung Kepala Puskesmas Baebunta, Hairul Muslimin, SKM, melaksanakan sosialisasi dan pelayanan Vaksinasi dengan sasaran usia 6-11 tahun di SDN Petambua, Senin (24 Januari 2022) dan di SDN 031 Sassa, Selasa (25 Januari 2022).

Saat sosialisasi, Kepala Puskesmas Baebunta, Hairul Muslimin, SKM, menyebut tujuan imunisasi ( vaksinasi untuk memberikan kekebalan tubuh terhadap infeksi virus Corona, sekaligus menjadi ikhtiar dalam mendukung pelaksanaan belajar tatap muka bagi murid Sekolah Dasar.
” Pemerintah berupaya untuk menanggulangi pandemi Covid-19 melalui Vaksinasi Covid-19, di samping penerapan disiplin protokol kesehatan.” sebut Kapus Baebunta.

Momok yang selalu menjadi perbincangan masyarakat adalah terkait Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) yang mencemaskan beberapa orang. Hairul Muslimin menyebut kejadian ikutan paska imunisasi itu mungkin saja terjadi, tapi sifatnya kasustik tergantung kondisi tubuh penerima vaksin.

” Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi itu mungkin saja terjadi, itu hal yang wajar. Tapi sifatnya kasustik. Ada yang mengalami demam, nyeri di lokasi bekas suntikan, sakit kepala, hingga lemas, dan lebih banyak orang yang tidak mengalami keluhan apapun. Kalau KIPI terjadi, itu bisa ditangani sendiri di rumah dengan kompres air hangat untuk kasus demam, atau kompres air dingin untuk pembengkakan di lokasi bekas suntikan, atau dapat menghubungi dokter puskesmas jika memerlukan penanganan lanjutan,” terang Hairul Muslimin.

Pihaknya berharap kejadian efek samping yang ringan hingga berat dari vaksinasi tidak terjadi, dan imunisasi/vaksinasi dapat memberi manfaat bagi kesehatan masyarakat.

Hadir dalam giat tersebut Bhabinkamtibmas Bripka Hasdar dan Kanit Intel Polsek Baebunta AIPDA Salam, SH.

Sementara Kepala UPT SDN Sassa Mukmin Suli, S.Pd menerangkan pada media ini bahwa, penerima imunisasi di lokasi SD Negeri 031 Sassa murid 74 ei vaksin dari 116 siswa, belum di imunisasi
berjumlah 42 murid.

” Dan jumlah keseluruhan siswa dan masyarakat yang diimunisasi corona semuanya berjumlah 368 orang,” sebutnya.

Sekadar diketahui bahwa, di SD Negeri 031 Sassa guru PNS ada 8 orang, Sukarela 7 orang. Sebelumnya, Mukmin Suli, S.Pd terangkat guru PNS tahun 2003-2006 guru di SDN Sabbang Loang dan 2006 dipindahkan ke SDN Sassa sampai sekarang.(yustus)

Komentar

News Feed