Lepongannews.com, LUWU RAYA – Credit Union Sauan Sibarrung (CUSS) memperingati hari ulang tahun (HUT) ke 18 digelar di Aula Pusat Pastoral (Puspas) Saluampak, Desa Pongko Kecamatan Walenrang Utara Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, Rabu (4/6/2025).

Peringatan HUT ke 18 CUSS diisi dengan Perayaan Ekaristi yang diikuti oleh pengurus CUSS, Komite, Pande dan Sangayoka dan dilanjutkan dengan potong kue dan tiup lilin syukur.
Ekaristi dipimpin oleh Marthinus Pasomba, P Kepala Puspas Saluampak, Luwu Raya.
Sementara Manager TP CUSS Saluampak, Gusty Walesa Pasa’ti menyampaikan bahwa, peringatan HUT CUSS seperti ini rutin dilakukan setiap tahun.
“Kegiatan ini dilaksanakan dengan sederhana, tapi sangat khidmat dan mempunyai makna yang sangat dalam. Karena CUSS adalah salah satu penggerak ekonomi kerakyatan,” sebutnya.
Gusty menjelaskan, perayaan ulang tahun CUSS ini mengusung bersama-sama menuju hidup yang lebih baik.
Tujuan kegiatan ini sebagai ucapan syukur ulang tahun ke 18 CUSS di TP Saluampak.
Acara potong kue dan tiup lilin dilakukan setelah acara Ekaristi HUT 18 CUSS.
Acara ditutup dengan foto bersama seluruh anggota CUSS. Ini bertujuan agar mereka selalu terlihat kompak dalam mewujudkan kesejahteraan bagi anggota dan CUSS.
*** Megasari/Yustus







Komentar