oleh

Satlantas Polres Luwu Utara Datangi Karyawan Dealer Honda, Ini Dilakukan

-News-6 views

LEPONGANNEWS, LUWU UTARA – Untuk memberikan pengetahuan tentang berlalu lintas, Satlantas Polres Luwu Utara menggelar kegiatan Bimbingan Penyuluhan (Binluh) kepada karyawan dealer honda dan pengunjung di dealer honda Masamba, Kamis kemarin 27 Januari 2022.

Pelaksanaan Binluh dipimpin Kanit Kamsel Lantas Polres Luwu Utara AIPTU Made Sunaya didampingi AIPTU Jamal beserta Polres Luwu Utara.

Kapolres Luwu Utara AKBP Alfian Nurnas melalui Kasat Lantas AKP H.Abd Rahim mengatakan bahwa, kegiatan binluhyang ini bertujuan, agar para karyawan dealer honda mengerti akan rambu-rambu lalulintas. Dan tentunya kegiatan ini pun untuk meningkatkan sinergitas antara perusahaan dengan Polres Luwu Utara, dan salah satunya hal ini kami berikan penyuluhan materi tentang berlalu lintas kepada karyawan, dan apabila mereka nantinya menggunakan kendaraan dan salah satunya motor roda dua, mereka dapat mengetahui aturan-aturan tentang berlalulintas,” sebutnya.

Dia menjelaskan, pihaknya dalam pelaksanaan Binluh ini menyampaikan beberapa materi tentang Berkendara yang baik, sehingga tidak melanggar aturan tentang berlalulintas. Dan memakai helm standar SNI serta beri jalan bila ada ambulance lewat atau pengendar minggir sejenak.

“Untuk tahap tersebut diantaranya kami berikan informasi berkendara yang berkeselamatan, dan juga materi Etika dalam berlalulintas, yang hal tersebut tentunya di berikan langsung oleh Kanit Kamsel Polres Luwu Utara.

Selanjutnya usai pemberian materi tentang berlalulintas yang baik, Kasat Lantas menjelaskan, pihaknya melihat juga kemahiran para karyawan tersebut dalam berkendara dan tentunya bisa menyampaikan ke pengunjung.

Selanjutnya, usai kegiatan pemberian materi berlalulintas dan juga praktek berkendara yang baik dan berkeselamatan dan juga mengurus SIM C bagi konsumen agar menghubungi SATPAS terdekat.(yustus)

Komentar