oleh

Sisipkan Gajinya Beli Beras untuk Warga Binaan Jompo Tak Mampu, Ini Dilakukan Polisi dan TNI

-News-8 views

Lepongan News- SulSel-Bhabinkamtibmas bersama Babinsa memberikan bantuan beras kepada orang tua jompo dan warga kurang mampu diwilayah binaan mereka.

Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Tete Uri Kecamatan Sabbang Selatan. Dan ini merupakan sebagai tali kasih dan kepedulian Polisi dan TNI, kepada warga binaan khususnya diwilayah binaan mereka.

Bhabinkamtibmas AIPDA Yunus Taruk Kabanga dan Babinsa Sertu Rias Taruk Banni yang didampingi Kepala Desa Tete Uri, Thamrin dan para kepala dusun.

Dalam penyerahan sembako AIPDA Yunus Taruk Kabanga didampingi Babinsa Sertu Rias Taruk Banni mengatakan pada media ini, Selasa (8/11/2022) bahwa, kegiatan ini berlangsung bantuan beras ini gaji kami sedikit demi sedikit kami sisipkam untuk pemberian sembako berupa beras yang kami laksanakan saat ini akan terus dilaksanakan kepada warga-warga jompo dan kurang mampu yang membutuhkan.

” Dan hal ini kami laksanakan, sekaligus mempererat tali silaturahmi antara Babinsa dan Bhabinkamtibmas serta pemerintah desa dengan warga dan juga untuk demi kemajuan dan pemantapan wilayah dari kegiatan apapun,” sebut Yunus.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Desa Tete Uri, Thamrin mengucapkan terima kasih kepada Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang telah menyisihkan gajinya dan memberikan bantuan kepada warga jompo dan tak mampu.

“Semoga ini menjadi amal ibadah Bhabinkamtibmas dan Babinsa untuk kemudian hari nya,” jelas Kepala Desa Tete Uri, Thamrin.

“Saya berharap melalui pemberian bantuan ini warga tersebut memiliki kebahagiaan tersendiri, sehingga sedikit bisa membantu beban ekonomi yang selama ini mereka butuhkan, memang tidaklah seberapa, namun melalui kegiatan ini mereka menjadi percaya diri masih ada orang lain yang peduli,” jelasnya. (Min/Yus)

Komentar