LeponganNews.Tana Toraja-Makale. Paslon Bupati dan Wakil Bupati Tana Toraja, Theofillus Allorerung – Zadrak Tombeg (The-Za), akan memberikan jaminan keamanan untuk investor, wisatawan, hingga pelaku usaha pariwisata.
Bentuk payung hukum perlindungan yang diberikan dalam bentuk Peraturan Daerah (Perda).
Hal tersebut disampaikan Theo, saat Debat Kandidat II Pilkada Tana Toraja, diselenggarakan KPU Tana Toraja, Selasa, 1 Desember 2020, di Grand Metro Hotel Makale saat menanggapi pertanyaan panelis.
Kata Theo, kepastian hukum memang mutlak dilakukan untuk memberikan jaminan pada investor maupun turis, dan pelaku wisata di daerah ini.
Menurutnya, Perda penting ditetapkan bagaimana posisi dan kedudukan setiap objek wisata yang ada, sebab masih berlakunya hukum adat penguasaan tanah di sebagian besar tempat wisata.
Demikian juga bagaimana memberikan kepastian kepada setiap investor yang akan menanamkan investasinya karena memberikan kontribusi kepada masyarakat, baik perekonomian rakyat maupun posisi keuangan daerah.
Theo menegaskan, kepastian hukum bagi masyarakat Toraja sangat penting meminimalisir konflik sosial dan konflik ekonomi, sekaligus perlindungan hukum, wisatawan juga akan merasa aman datang ke Toraja.(Asry)
Komentar