LEPONGANTV, LUWU UTARA – Wujud kepeduliaan Polri ke warga tak mampu perekonomian di masa pandemi corona ini Kapolsek Masamba bersama personilnya door to door ke warga binaan setiap bhabinkamtibmas untuk bakti sosial. Bantuan paket sembako dari PT HM Sampoerna Cabang Masamba.
Hal tersebut disampaikan Kapolsek Masamba Polres Luwu Utara, IPTU Budi Amin, S.Sos pada media ini via whatsapp, Senin 25 Oktober 2021 mengatakan bahwa, kegiatan bakti sosial ini wujud kepedulian yang nyata Polri ke masyarakat ditiap wilayah hukum setiap Polisi Resor. Bantuan paket sembako yang diserahkan PT HM Sampoerna ke Polres Luwu Utara, berkat kepedulian PT HM Sampoerna di masa pandemi corona virus.
Dengan bhakti sosial pembagian paket sembako oleh Personil Polsek Masamba kepada warga, di harapkan dapat membantu warga yang kurang mampu atapun yang terdampak dari sebaran Virus Corona yang belum berakhir.
“Kapolsek Masamba IPTU Budi Amin yang memimpin langsung bakti sosial tersebut dengan cara door to door ke warga tak mampu dan kepadantukang becak yang ditemui dijalan.
” Paket sembako kita antarkan langsung ke rumah-rumah warga di wilayah hukum Polsek Masamba, guna untuk menghindari terjadinya kerumunan warga,” sebut mantan Kapolsek Baebunta.
IPTU Budi Amin, juga berharap, agar kegiatan tersebut dapat membantu meringankan beban warga yang ada di wilayah hukum Polsek Masamba, mengingat situasi saat ini masih di tengah pandemi Corona Virus dan beberapa waktu lalu juga dilanda banjir bandang.
“Maka dari itu, kita memberikan bantuan ini langsung ke rumah-rumah warga penerima, karena kami tidak menginginkan adanya kerumunan warga, dan kita juga berharap agar bantuan yang diberikan dapat meringankan beban warga,” pungkas Kapolsek Masamba.(megasari)






Komentar