Lepongannews.com-Toraja Utara- Personel Kodim 1414 Tana Toraja dipimpin Dandim, Letkol Inf Monfi Ade Chandra, Jumat 31 Maret 2023 sore, menggelar aksi sosial membagikan paket takjil kepada masyarakat yang melintas di depan Makodim 1414/Tana Toraja di Rantepao Kabupaten Toraja Utara Sulawesi Selatan.


Dandim menjelaskan pada media ini via whatsapp bahwa, aksi sosial pembagian takjil gratis ini dilaksanakan selama bulan Ramadhan.
Kegiatan ini secara rutin dilaksanakan Kodim 1414 Tana Toraja dan Koramil-Koramil jajaran Kodim yang ada di dua kabupaten yakni, Tana Toraja dan Toraja Utara.
“Kami melaksanakan kegiatan sosial berbagi takjil ini untuk menjalin silaturahmi dengan warga masyarakat, dan membantu warga yang masih berada di perjalanan dan belum sempat menyiapkan makanan untuk berbuka puasa,” jelas Monfi.
Lanjutnya, kegiatan berbagi takjil ini merupakan kegiatan teritorial dan juga untuk lebih mendekatkan diri serta mempererat hubungan silaturahmi dengan masyarakat. Walaupun sederhana, namun sangat berarti bagi masyarakat yang berpuasa dibulan suci Ramadhan ini.
Dandim juga berharap, apa yang dilakukan oleh personel Kodim 1414 Tana Toraja, dapat bermanfaat bagi masyarakat dan kemanunggalan TNI dengan rakyat semakin meningkat, sehingga TNI kuat bersama rakyat. (Mega/Yus)











Komentar