oleh

Luwu Utara Parah Corona Virus, Pasien Positif Bertambah 8 Lagi di 4 Kecamatan: Total Konfirmasi 1.483

LEPONGANNEWS, LUTRA – Pasien Corona Virus yang dirawat di Rumah Sakit dan dirawat secara isolasi mandiri di Kabupaten Luwu Utara Sulawesi Selatan, kini sudah mencapai 88 orang dua pekan terakhir dan totalnya mencapai angka 1.345 orang.

Hal ini disampaikan Juru Bicara Satgas Covid-19 Luwu Utara (Lutra) Sulawesi Selatan (Sulsel), I Komang Krisna, SKM, M.Kes pada wartawan media ini, via whatsapp, Selasa 13 Juli 2021 bahwa hari ini ada bertambah lagi pasien corona virus 8 orang dan juga sembuh ada 7 orang.

Yang 8 (delapan) pasien terkorfirmasi positif corona virus berasal dari Kecamatan Sabbang Selatan 1 (satu) pasien dari Desa Kampung Baru, sedang dari Kecamatan Kecamatan Sukamaju Selatan 4 (empat) dari Desa Suka Harapan, Kecamatan Masamba 2 (dua) dari Kelurahan Bone dan dari Kecamatan Sabbang 1 (satu) pasien dari Desa Bakka.

“Kini ada penambahan pasien yang sembuh 7 orang. Ini berarti total pasien rawat inap/isolasi mandiri mencapai 88 pasien,” ujar I Komang Krisna.

Data tersebut didapat dari data pantauan harian covid-19 Lutra yang disampaikan Juru Bicara Satgas Covid-19 Lutra, per pukul 12.00 Wita.

“Kemudian, 88 pasien positif corona virus yang dirawat di RSUD Andi Jemma Masamba 4 (empat) pasien, dirawatbdi Rumah Sakit Hikmah Masamba 1 orang dan di Rumah Sakit Wahidin Makassar 1 o
Pasien serta 82 pasien di rawat secara mandiri,” sebut Jubir Covid-19 Lutra, Komang panggilan akrabnya.(megasari)

Komentar